Senin, 30 April 2012

Nasi Tim Ati Bayam

Bahan-Bahan:

1 sdm minyak zaitun
½ sdt minyak wijen
1 siung bawang putih, cincang halus
25 g ati ayam, cuci bersih, kukus hingga matang
1 sdm kecap manis
1 lembar keju
2 sdm beras merah, cuci bersih
8 lembar daun bayam, cuci bersih dan cincang halus.
100 ml kaldu ayam (jumlahnya sesuaikan dengan kebutuhan)

Cara Membuat:

  • Tumis bawang putih hingga kuning.
  • Masukkan ati ayam yg sudah dikukus, aduk sebentar
  • Tambahkan bayam, aduk hingga layu.
  • Tambahkan beras dan bumbu, aduk hingga rata. Angkat.
  • Tuang adonan ke dalam mangkuk tahan panas.
  • Tuangi kaldu hingga penuh.
  • Kukus dalam kukusan panas hingga matang dan empuk.
  • Angkat, sajikan selagi hangat.
Selamat mencoba didapur Bunda!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar